Bali Seawalker

Ada alternatif lain untuk menikmati pemandangan bawah laut, selain Snorkeling dan Diving yaitu Bali Sea Walker. Bahkan dengan wisata satu ini anda bisa memberi makan ikan secara langsung.

Tentunya sebelum memulai Bali Sea Walker, para peserta akan di briefing terlebih dahulu demi keamanan dan kenyamanan serta untuk mengetahui tata cara di dalam kegiatan Sea Walker. Setelah itu para peserta akan di bawa berlayar menuju pontoon yang letaknya berada di tengah laut dengan menggunakan boat. Setelah sampai di pontoon semua peserta akan di turunkan bersamaan sesuai dengan jumlah helm yang telah tersedia.

Di bawah laut anda akan menikmati pemandangan bawah laut dan wisata ini akan lebih mengasyikkan karena anda akan secara langsung memberi makan ikan-ikan. Bali Sea Walker ini berlangasung di pantai Sanur Bali.Bali Sea Walker ini akan di mulai dengan penjemputan di masing-masing hotel tempat anda menginap dan berkumpul di Pantai Sanur dimana kita akan mendapatkan penjelasan singkat mengenai Bali Sea Walker.

Please follow and like us:
20

Balyotrip Travel Agency

Perusahaan Tour & Travel yang berlokasi di Tangerang. Melayani trip ke Bali, Lombok dan Asia-Eropa. Kualitas bintang lima dengan harga backpacker.